Optimalisasi Pendidikan Kesehatan Personal Hygiene pada Remaja Putri Di Pondok Pesantren Al-Qodiri Jember

Main Article Content

Erisa Yuniardiningsih

Abstract

Optimalisasi pendidikan kesehatan personal hygiene merupakan salah satu program yang
dilakukan di Pondok Pesantren Al-Qodiri Jember, dengan melakukan kegiatan edukasi berupa pendidikan
kesehatan kepada remaja yang ada di pondok pesantren tersebut pada hari minggu. Edukasi yang dilakuan
secara optimal dapat meningkatkan pengetahuan remaja selama masa reproduksi. Harapannya setelah
dilakukan pendidikan kesehatan remaja mampu melakukan personal hygiene dengan benar sehingga
mampu meningkatkan kesehatan reproduksi dan derajat kesehatan. Kegiatan pengabdian masyarakat ini
menggunakan metode dengam tiga tahap, yaitu tahapan persiapan, pelaksanaan program serta evaluasi.
Output dari program ini diharapkan adanya peningkatan pengetahuan remaja tentang personal hygiene
yang benar, sehingga mampu meningkatkan kesehatan resproduksi.

Article Details

Section
Articles