Penerapan Terapi Bekam Basah Terhadap Penurunan Kolestrol Dan Asam Urat Pada Lansia Di Di Desa Mrawan Kecamatan Mayang Jember

  • Achmad Afifil Afton Stikes Bhakti Al-Qodiri
  • Yuly Abdi Zainurridha Stikes Bhakti Al-Qodiri
Keywords: lansia, Asam urat, kolestrol, Bekam Basah

Abstract

Pendahuluan: Penyakit asam urat dan kolestrol merupakan penyakit yang tergolong familiar dan cukup banyak diderita oleh golongan lansia. Bila tidak di tangani secara dini akan menggaggu aktifitas sehari hari dan bila berlanjut akan mengakibatkan komplikasi penyumbatan pembuluh darah dan gangguan sendi juga dapat mngakibatkan gangguan kesehatan lainya terutama ginjal.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak penerapan terapi bekam basah terhadap penurunan kolestrol dan asam urat pada lansia di desa mrawan kecamatan mayang jember. Metode: Penelitian ini menggunakan Jenis penelitian menggunakan Pra Eksperimen, dengan One- group pre-post test design. Sempeldalam penelitian ini adalah pasien dengan kondisi kadar kolesterol tinggi dan asam urat tinggi yang berjumlah 40 responden yang diambil dengan cara accidental sampling. Hasil penelitian yang sudah di dapat menunjukan bahwa nilai setelah dilakukan terapi bekam pada penderitakolesterol berjumlah 198,97 mg/dl dan adanya perubahan pada nilai kadar asam urat 95% terjadi penurunan setelah diberikan terapi bekam.Dengan demikian dalam hal ini penerapkan terapi bekam tersebut membutuhkan waktu yang signifikan untuk pemulihan yang cukup efektif. Kesimpulan: Terdapat pengaruh pemberian bekam terhadap penurunan kolesterol dan asam urat didesa mrawan kecamatan mayang jember dengan ρ = 0,000< α = 0,05.

Published
2024-03-17
Section
Articles